Dandim 0319 Mentawai Letkol Inf Febi Adrianto S.E.M tr (Han) bersama Forkopimda Kab Kep Mentawai kunjungi warga Desa di Simalegi yang masih memilih tidur di pengungsian akibat Pasca gempa Mentawai magnitude 6,1 di Kecamatan Siberut Barat 


Desa Simalegi ini ada tujuh dusun yang berada di dekat pantai, Dusun yakni Dusun Saboilogkat, Sute'uleu, Muara Selatan, Muara Utara, Betaet Utara, Betaet Selatan dan Sakaldhat. Rata-rata mereka yang mengungsi lantaran khawatir akan adanya potensi gempa susulan. Kondisi ini sangat rentan dengan tsunami, namun jarak pemukiman warga ke perbukitan sekira 800 meter. “Pemukiman masyarakat dengan bukit memang dekat jadi kalau gempa langsung ke bukit. Saat ini jumlah masyarakat yang sedang mengungsi yang baru terdata oleh pemerintah desa ada sebanyak 494 kepala keluarga atau 2.326 jiwa,” ucap Dandim 



Selain itu Dandim juga memberikan semangat kepada anak anak pengungsi serta sekali sekali mengajak bercanda agar mereka tidak trauma dengan gempa 6,1 magnitude di Kec Siberut Barat Kep Mentawai serta  mengajak agar pengungsi untuk tetap berhati-hati, dan tetap menjaga kesehatan, selama berada di pengungsian




 
Top