Dalam kesehariannya sebagai Aparat Teritorial  monitoring wilayah binaannya, Babinsa Koramil 01 Sikabaluan Serda Muskhandar laksanakan Komsos dengan buruh bongkar muat di Dermaga Pokai Desa Sikabaluan Kec Siberut Utara Kab Kep Mentawai Minggu (12 Maret 2023)



Dalam giat Komsosnya Babinsa Koramil 01 Sikabaluan menghimbau atau menyarankan  agar para buruh bongkar muat barang kapal agar membuat tim regu sehingga tidak terjadi perselisihan sesama buruh bongkar muat dan pemerataan dalam mendapatkan hasil serta terciptanya suasana yang aman dan kondusif,ucap Babinsa

 Selain itu Babinsa juga memberikan arahan kepada buruh angkutan Pelabuhan untuk mengutamakan keselamatan dalam bekerja.



Faktor keselamatan para buruh angkut Pelabuhan Pokai menjadi perhatian Babinsa 

"Kita mengingatkan kepada mereka selalu mengutamakan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K-3) agar terhindar dari bahaya resiko kerja,"ujar Serda Muskhandar kepada Pendim 0319/Mentawai 

Menurut Babinsa, upaya pencegahan dari insiden kecelakaan kerja sangat perlu dilakukan agar masyarakat yang sedang mencari nafkah sebagai buruh angkut di Pelabuhan dapat bekerja dengan nyaman.

"Begitu juga dengan kesehatan mereka, hal itu juga harus diperhatikan. Jangan nanti keadaan fisik kurang sehat namun dipaksakan untuk bekerja. Sejauh ini memang belum terdapat insiden, meski begitu kita harus terus mengingatkan," ungkap Babinsa

Selain itu Serda Muskhandar juga kerap melaksanakan pengecekan kondisi wilayah serta komunikasi terhadap berbagai kalangan diwilayah Binaanya tersebut, Hal itu dilakukan agar menjaga kondusifitas daerah yang menjadi binaannya tersebut.



"Komunikasi sosial terus kita lakukan bersama masyarakat untuk melihat permasalahan-permasalahan yang ada di desa," tutupnya.

 
Top