Melihat belakangan hari ini cuaca yang tidak menentu dan gelombang ombak yang kurang bersahabat Dandim 0319/Mentawai Letkol Inf Suirwan S.I.P perintahkan jajaran Kodim 0319/Mentawai beserta Koramil Koramil membuat Plang DILARANG MANDI dilokasi sungai yang rawan banjir dan banjir kiriman dan pantai
Tidak hanya itu saja Dandim juga perintahkan membuat Posko Penanggulangan Bencana Alam di seluruh jajaran Korami koramil wilayah Kabupaten Kepulauan Mentawai,
Posko ini diadakan oleh Kodim 0319/Mentawai yang tujuannya untuk memberi pertolongan,bantuan kepada masyarakat yang mengalami bencana alam di wilayah Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Pemasangan Plang dan himbauan kepada masyarakat,untuk DILARANG MANDI atau berenang di Laut/sungai dengan kondisi air yang tinggi tujuannya adalah agar mengantisipasi agar mencegah dini tidak terjadi korban atau hal hal yang tidak diinginkan ,ungkap Dandim 0319 Mentawai